Tandon Air di Desa

Tandon adalah tempat untuk menampung air. Di desa Bumi Pertiwi, warga masih menggunakan tandon untuk menampung air untuk kehidupan sehari-hari.

Tandon di desa tersebut dapat menampung air sebanyak K liter.

Saat ini, tandon air di desa itu sudah terisi X liter air. Namun, pak RT ingin agar tandon tersebut dapat terisi air dengan penuh, sehingga seluruh warga dapat mandi dan beraktivitas tanpa takut kehabisan air.

Berapa banyak liter air yang harus dituang ke dalam tandon agar tandon bisa penuh tanpa airnya meluber keluar karena kelebihan...?

Masukan

  • Baris pertama hanya berisi T yang berarti jumlah kasus yang harus diperhitungkan.
  • Baris kedua dan seterusnya berisi dua angka K dan X, dimana K adalah kapasitas maksimal tandon dan X adalah isi tandon saat ini.

Keluaran

Untuk setiap kasus, cetak berapa banyak liter air yang harus dituangkan ke dalam tandon sehingga tandon tersebut dapat terisi penuh tanpa luber.

Batasan

  • 1 <= T <= 100 (T antara 1 hingga 100)
  • 1 <= X <= K <= 1000 (X dan K antara 1 dan 1000, tapi X pasti lebih kecil atau sama dengan K)

Contoh masukan 1

Masukan:

2
7 6
10 2

Keluaran:

1
8

Untuk kasus pertama, tandon terisi 6 liter air, padahal kapasitas maksimalnya 7 liter air. Maka, kita perlu mengisi tandon 1 liter air lagi agar tandon penuh, tapi tidak meluber.

Untuk kasus kedua, tandon berkapasitas 10 liter air telah terisi 2 liter, sehingga diperlukan 8 liter air lagi agar tandon dapat terisi penuh tanpa luber.